Buah Lemon Hangat Lebih Mudah Diperas
Memeras Buah Lemon - Selamat datang di delemonaslisarilemon.blogspot.com penyedia berbagai informasi seputar kesehatan yang tentunya akan menarik untuk Anda simak. Kali ini, kami akan memberikan pembahasan mengenai buah lemon yang hangat akan lemih mudah untuk diperas. Simak terus informasi lengkapnya berikut ini.
Sudah Tahukah Anda? Buah Lemon yang Hangat Lebih Mudah Diperas
Khasiat dari buah lemon tidak hanya untuk melancarkan program diet saja, namun juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan kecantikan kulit. Bahkan tidak hanya itu, lemon juga merupakan bahan makanan yang dapat menyempurnakan citarasa sebuah hidangan.
Seperti yang memang kita ketahui, dalam memeras buah lemon tidak jarang akan menyita waktu dan juga tenaga. Hal ini karena terkadang buah lemon yang ada di pasaran mengandung sedikit air dan keras.
Namun, sekarang Anda tidak perlu lagi khawatir. Sebab ternyata terdapat rahasia mudah dan praktis untuk memeras lemon sehingga menghasilkan air yang lebih banyak.
Adapun caranya adalah dengan memanaskan buah lemon di microwave selama 15-20 detik. Ini bertujuan agar bagian dalam lemon menjadi lunak sehingga memudahkan untuk diperas.
Ada yang perlu Anda ingat, yaitu setelah mengeluarkan lemon dari microwave jangan langsung Anda peras. Namun, terlebih dulu Anda harus menunggu hingga suhu lemon hangat dan aman untuk kontak langsung dengan tangan.
Demikianlah informasi lengkap mengenai mengapa buah lemon yang hangat lebih mudah untuk diperas. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.
Comments
Post a Comment